Ekstra Kurikuler


Ekstra Menjahit


Keterampilan menjahit adalah keterampilan yang meliputi pekerjaan menyambung kain, dan bahan-bahan lain yang bisa di lewati jarum jahit dan benang yang di lakukan dengan tangan memakai jarum tangan atau dengan mesin jahit, terdiri dari tahap dasar pembuatan pola, tahap terampil pemotongan bahan, tahap mahir dalam pekerjaan menjahit.

Ekstra Menjahit di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto membekali Kesiapan berwirausaha siswa dan siswi, sikap mental yang dimiliki oleh peserta didik untuk berwirausaha di bidang jasa menjahit yang terinternalisasi dalam watak, perilaku, kehidupannya meliputi yang meliputi: disiplin, komitmen tinggi, mandiri, dan realistis di tengah persaingan life skill di kehidupan mendatang.

 


Ekstra Seni Tari


Ekstra Seni Tari di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto merupakan wadah bagi siswi yang memiliki kemampuan seni gerak tubuh dengan iringan musik (seni tari). Sehingga mereka bisa mengembangkan dan mengekspresikan diri mereka melalui seni tari, dan dapat menjadi sarana mengukir Prestasi di lingkup sekolah maupun di luar sekolah.


Ekstra Panahan


Panahan adalah sebuah aktivitas melatih ketepatan yang memerlukan busur dan anak panah. Panahan merupakan salah satu jenis olahraga yang sudah berumur lama. Teknik dan alat untuk memanah juga sudah berkembang dari waktu ke waktu. Merupakan salah satu olahraga yang menjadi sunnah Rasulullah.

Kegiatan Panahan di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto bertujuan menjaring siswa-siswa yang berbakat di bidang ini. Sebagai ketrampilan fisik tentu saja kegiatan ini akan menjaga dan meningkatkan kebugaran tubuh. Selain itu kegiatan ini akan membangun karakter disiplin, kerja keras, dan kemampuan berkomunikasi, dan sarana mengukir prestasi.


Ekstra Pramuka


Ekstrakurikuler Pramuka merupakan suatu kegiatan kepramukaan yang dilaksanakan diluar jam pembelajaran di sekolah dan di luar lingkungan keluarga yang bertujuan mewadahi bakat, minat, dan potensi anak untuk dikembangkan secara terus-menerus.

Ekstrakurikuler Pramuka di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto menjadi salah satu bentuk kegiatan positif seperti memahami sandi dasar morse, Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan, dan lain sebagainya. Diharapkan siswa dapat memahami dan tumbuh sebagai pribadi yang baik sesuai dengan nilai-nilai luhur kegiatan kepramukaan juga mengasah keterampilan sehingga dapat mengukir prestasi kedepannya.


Ekstra Tahfidz


Ekstra Tahfidz menjadi salah satu kegiatan yang akan dilaksanakan di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto.

Kegiatan yang dilakukan dalam proses tahfidz qur'an, di antaranya: setoran, muraja'ah dan kegiatan lainnya. Dalam rangka membentuk generasi pecinta Al Qur'an, memberikan bekal untuk siswa, serta mencetak penghafal Al Qur'an.


Ekstra Tapak Suci


Tapak Suci adalah perkumpulan otonom di lingkungan Muhammadiyah yang beraqidah Islam, bersumber pada Al-Qur'an dan As-sunnah, berjiwa persaudaraan, dan merupakan perkumputan dan perguruan seni bela diri.

Kegiatan tapak suci di SMP Muhhammadiyah Purwokerto menjadi sarana untuk setiap siswa dalam memaknai sarana perlindungan diri dengan tetap memegang aqidah dan wadah pengembangan prestasi siswa.


Ekstra Futsal


Ekstrakurikuler Futsal di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto diadakan dengan tujuan menyediakan wadah untuk siswa menyalurkan hobinya dan menghadirkan corak positif kepada para siswa yaitu sifat-sifat sportifitas serta mencetak bibit-bibit baru olahragawan yang berprestasi di tingkat lokal, nasional maupun internasional.


Ekstra Voli


Ekstrakurikuler Voli dilaksanakan untuk menyalurkan hobi minat dan bakat siswa terutama di bidang bola voli. Voli adalah permainan olahraga yang dimainkan oleh dua grup berlawanan. Kegiatan rutin di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto diharapkan dapat melatih kekompakan tim dalam bertanding, mengasah skill dalam mengatur strategi juga sarana mengukir prestasi dalam perlombaan.


Ekstra PMR ( Palang Merah Remaja)


PMR atau Palang Merah Remaja di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto merupakan salah satu kegiatan ekstra yang memfokuskan  pada materi-materi Kesehatan, Pertolongan Pertama (PP), Penanggulangan Pada Gawat Darurat (PPGD) dan bidang sosial. Dengan harapan siswa dapat dipersiapkan bermanfaat dalam bidang kesehatan lingkungan ataupun menjadi relawan dalam lingkup yang lebih luas.


Ekstra Badminton


Ekstra Badminton adalah merupakan ekstrakurikuler bidang olahraga yang didalamnya melatih berbagai teknik dan strategi dalam bermain bulutangkis. Selain menjadi olahraga yang menjaga kebugaran, Ekstra Badminton di SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto juga dapat menjadi wadah siswa yang memiliki bakat dan minat untuk mengukir prestasi baik dalam permainan individu maupun beregu.


Ekstra Story Telling


Ekstrakurikuler Story Telling merupakan kegiatan yang memusatkan siswa untuk dapat berbicara, bercerita, menceritakan kembali serta menuliskan sebuah naskah drama dalam Bahasa Inggris. Kegiatan dalam SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto diharapkan dapat menjadikan bakat dan minat siswa dalam bidang kebahasaan menjadi satu prestasi di dalam maupun luar sekolah.


Ekstra Multimedia


Ekstrakurikuler Multimedia adalah suatu kegiatan yang dilakukan diluar jam pelajaran yang dilaksanakan di sekolah maupun luar sekolah dengan maksud untuk mengembangkan bidang multimedia khususnya fotografi.

Dengan adanya ektrakurikuler Multimedia akan menjadi wadah asah bakat dan minat siswa SMP Muhammadiyah 2 Purwokerto sehingga dapat menjadi bekal dalam mengasah lifeskill di tengah persaingan kecanggihan teknologi ke depannya.